Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Bekasi

Berita

Silaturahmi Pegawai Kemnaker dan Pegawai Purna Tugas

Silaturahmi Pegawai Kemnaker dan Pegawai Purna Tugas

Rabu, 23 Mei 2018 by Administrator

Dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar pegawai Kementerian Tenaga Kerja dan pegawai purna tugas, sore tadi Kementerian Tenaga Kerja, dalam hal ini BBPLK Bekasi sebagai pihak tuan rumah, mengadakan acara buka puasa bersama.

Acara berlangsung di perumahaan Depnakertrans Jakasampurna, tepatnya dirumah dinas Kepala BBPLK Bekasi. Selain dihadiri oleh pegawai BBPLK Bekasi, CPNS, pegawai purna tugas, juga dihadiri oleh warga sekitar. 

Dalam kesempatan ini Menteri Tenaga Kerja, bapak Hanif Dhakiri berkenan menyempatkan diri untuk hadir bersama keluarga. 
Selain bapak Menteri, juga tampak hadir beberapa pejabat Kementerian, diantaranya Sekjen Kementerian Tenaga Kerja, bapak Herry Sudarmanto, Direktur Bina Intala, bapak Suhadi, dan bapak Mafrion selaku anggota DPRI dari Komisi IX. 

Selain buka puasa bersama dan ramah tamah, acara juga diisi tauziah. Dalam kesempatan ini bapak Hanif berkenan untuk memberi kata sambutan. Beliau menekankan pentingnya untuk menjaga silaturahmi dan etika, termasuk di media sosial. Terutama untuk tidak menyebarkan postingan yang bernada kebencian yang dapat merusak tali silaturahmi dan ketentraman. Secara simbolis bapak Hanif juga memberikan santunan kepada anak yatim piatu

Acara yang sama untuk internal BBPLK Bekasi bersama siswa PBK direncanakan akan dilangsungkan Jum'at ini.

Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Bekasi

Alamat : Jalan Guntur Raya No.1, Kelurahan Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat 17144

Telp : +62 813-1964-8363

Facebook

Profil BBPVP Bekasi

Social Links

Statistik Pengunjung